- OJK Riau: Vaksinasi Akan Kembalikan Geliat Ekonomi Daerah
- Pemprov Riau dan KPK Bahas Tentang Mobdin Mantan Pejabat
- Silahturahmi Lembaga Adat Kenegerian Tapung dan LAM Riau berlangsung Khidmat
- Menag: Haji 2021 Masih Menunggu Keputusan Arab Saudi
- Anak Asuh Rumah Yatim Riau Berbagi Makanan Siap Saji Untuk Anak Yatim Dhuafa Lainnya
- Alasan Polri Tidak Bubarkan KLB Demokrat Meski Tak Kantongi Izin
- Tahun Ini Pemerintah Tidak Lagi Beri Santunan Kepada Ahli Waris Korban Meninggal Dunia Akibat Covid-19
- SBY: KLB di Sumatera Utara yang Nobatkan Moeldoko Ketum Demokrat, Abal-Abal
- Update Covid-19 Riau, Bertambah 129 Kasus Baru dan 100 Orang Sembuh
- BKD Riau Tunggu Petunjuk Teknis Terkait Rekrut ASN
- Update 5 Maret 2021: 148.356 Kasus Aktif Covid-19 di Indonesia
- Dilaksanakan Juni Mendatang, PWI Riau Buka Penerimaan Anggota Baru
- Hari Ini Terakhir Tes Wawancara, Selasa Depan Pengumuman Hasil Seleksi Jabatan PTP Pemprov Riau
- Ini Pernyataan Kadisbun Riau Tentang Program PSR
- Pemprov Riau Kirim Surat Peringatan Pertama ke Erizal Muluk Agar Bayar Ganti Rugi Kantor Eks Dispar Rp2,9 Miliar
- Patroli Karhutla, Danrem 031/WB Tinjau Pendinginan Lahan Terbakar di Riau
- Update 4 Maret 2021: Positif Covid-19 Riau Bertambah 87 Kasus, dan Sembuh 70 Orang
- Kasus Covid RI Menuju 1,4 Juta, Hari Ini Tambah 7.264 Orang
- Ini Lima Langkah Strategis Jaga Inflasi di Tahun 2021
- PNS Ditjen Pajak Diduga Terlibat Kasus Suap, Apa Saja Hukumannya?
Kunker ke Dumai, Pangdam I/BB Didampingi Danrem 031/WB Silaturahmi Ke Polres Dumai
Foto: Penrem031/WB
DUMAI, kabarmelayu.com - Dalam kunjungan kerja di Kota Dumai yang merupakan Wilayah Korem 031/Wira Bima, Pangdam I/BB Mayjen TNI Hassanudin S.I.P., M.M yang didampingi Danrem 031/Wira Bima Brigjen TNI M. Syech Ismed S.E., M. Han melaksanakan silaturahmi ke Polres Dumai guna memantapkan Sinergitas TNI-POLRI, Jumat (5/2/2021).
Atas kunjungan yang tak disangka tersebut, Kapolres kota Dumai AKBP Andri Ananta, SIK., M. Hum sangat merasa bangga dan tersanjung atas kunjungan Pangdam I/BB ke Polres Dumai, karena sinergitas TNI-POLRI dalam berbagai hal telah menghasilkan kekuatan yang positif bagi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
"Kami bersama Kodim Dumai selama ini dapat melaksanakan tugas bagi masyarakat secara bersama-sama, terutama dalam menanggulangi Karhutla dan Pandemi saat ini," ujar Kapolres Dumai AKBP Andri Ananta, SIK., M. Hum.
Dikatakan Kapolres, kedatangan Bapak Pangdam ke Polres Dumai menjadikan motivasi kami dalam melaksanakan tugas sehari-hari.
"Kami sangat bersyukur mempunyai saudara yang ada disekitar kami, Kodim 0320/Dumai, Yonif 132/BS, Lanal Dumai, Denrudal dan Satradar. Sekali lagi kami ucapkan terimakasih kasih atas waktu dan kesempatan yang diberikan untuk kami yang ada si Polres Dumai," ungkap Kapolres Dumai AKBP Andri Ananta, SIK., M. Hum di Aula Polres Dumai usai menyambut kedatangan Pangdam I/BB beserta rombongan.
Disamping itu, Dalam sambutannya Pangdam I/BB mengucapkan terima kasih atas sambutan yang diberikan oleh Anggota Polres Dumai dengan penuh semangat.
"Saya juga mengucapkan terimakasih atas sinergitas yang sudah terjalin selama ini, apabila ada Prajurit saya yang berbuat salah, saya minta maaf. Dengan Bersinergi di lapangan kita senantiasa harus saling mengingatkan terlebih dalam kondisi Pandemi Covid-19 saat ini. Mari kita bersama-sama memutus mata rantai Covid-19 dengan menerapkan aturan dari Pemerintah yaitu Protokol Kesehatan kepada masyarakat dengan Edukasi dan Sosialisasi," ujar Pangdam.
Dilanjutkan Pangdam, dengan adanya media sosial diminta kepada semua pihak dapat manfaatkannya dengan baik dan benar, "Pesan saya Bijak lah kita dalam menggunakan media sosial. Selalu jaga Kesehatan serta bangun Imunitas agar kita semua terhindar dari Covid-19," pungkas Pangdam mengakhiri sambutannya.
Sebelum meninggalkan Polres Dumai Pangdam I/BB dan Danrem 031/WB menerima Cindera mata serta melaksanakan Foto bersama dengan Kapolres Dumai beserta PJU Polres Dumai.(Penrem031)