- Bupati Kasmarni: Perencanaan Pengadaan Barang dan Jasa Perlu Diperhatikan Secara Khusus
- Akademisi Paramadina: Pemilihan Calon Legislatif 2024 serasa “Beauty Pageant”
- Bupati Kasmarni Terima Anugerah PWI Riau Award 2023
- Bupati Afrizal Sintong Lepas Keberangkatan 283 Jemaah Calon Haji Rohil
- Masyarakat Bengkalis Tumpah Ruah Sambut Kepulangan Pahlawan Sea Games Kamboja
- Lestarikan Bahasa Melayu, Bahasa Daerah Aset Negara
- Diskusi Publik "Quo Vadis Spin Off Bank Syariah"
- SEF Rayakan Milad Ke-5 dengan "SEF goes to SLB"
- 50 Kasek se-Kecamatan Bengkalis Ikuti Sosialisasi Persiapan Penilaian SRA
- Kabupaten Bengkalis Masuk 4 Besar Percepatan Penurunan Stunting Se-Provinsi Riau
- Akrab, Personil TNI Polri Kompak Melakukan Olah Raga dan Senam Aerobik
- SMPN 1 Bangkinang Kota Gelar Pelepasan Siswa Kelas IX dan Perpisahan Guru Purna Bhakti
- Wujudkan Kegemaran Literasi Anak Didik, Dispusip Siak Mou ke sejumlah Sekokah
- Wabup Rohil Hadiri Milad dan Wisuda YP Islam Almuhsinin Rimba Melintang
- Anggota DPRD Siak H Syarif, S.Ag Imbau Calon Jamaah Haji Persiapkan Fisik dan Kesehatan
- Diapresiasi Tim Penguji, Bupati Kasmarni Paparkan Langsung Inovasi Turunkan Stunting
- Penyuluh Anti Korupsi Kini Tersebar di 12 Kabupaten/kota Se-Riau
- Dari 9.973, Hanya 285 Perpustakaan Sekolah di Riau Terakreditasi
- Ibu Negara Iran Dr Jamileh Alamolhoda Kunjungi Universitas Paramadina
- Jago Merah Melahap 5 Rumah di Siak, Dua Bocah Meninggal Dunia
Tri Suaka dan Nabila Maharani Resmi Menikah, Ungkap Makna Mas Kawin
YOGYAKARTA - Penyanyi Tri Suaka dan Nabila Maharani telah resmi menikah pada hari ini, Kamis (27/4). Akad nikah digelar secara sederhana namun terlihat romantis di tepi pantai Yogyakarta. Nabila Maharani mengatakan ini adalah pernikahan impiannya. Keduanya pun bersyukur karena semua prosesi acara berjalan dengan lancar.
"Alhamdulillah acaranya lancar tadi kami akad nikah jam tujuh pagi, prepare sudah dari subuh. (Lokasi pernikahan) pernah punya wedding dream di sini," ujar Nabila Maharani saat jumpa pers virtual, Kamis (27/4).
"Tadi pas ijab kabul alhamdulillah enjoy, lancar," sambung Tri Suaka.
Makna Mas Kawin
Tri Suaka menikahi Nabila Maharani dengan mas kawin seperangkat alat salat, uang tunai sebesar Rp270.420 dan logam mulia seberat 23 gram. Makna dari maskawin tersebut sesuai dengan tanggal pernikahan mereka.
"Maknanya sengaja kami buat sesuai tanggal pernikahan 270.420 rupiah, lucu aja angkanya kan sesuai, logam mulianya 23 gram jadi pas digabungin,” jelas Nabila Maharani.
Tidak Mendadak
Dalam kesempatan kali itu keduanya juga membantah acara pernikahannya digelar secara dadakan. Tri Suaka dan Nabila Maharani memang sudah merencanakan sejak lama dan hanya ingin dihadiri oleh keluarga dan teman terdekat saja.
"Nggak mendadak juga sebenarnya, kita memang nggak share ke siapa-siapa, nggak ramai-ramai. Karena pengin simple sama keluarga aja. Bukan terus mendadak, sudah direncanakan (lama)," pungkas Nabila Maharani.
(kapanlagi.com)