Senin, 24 Maret 2025 WIB

Pj Sekda Lepas Paskibraka Nasional Asal Kampar

Redaksi - Senin, 08 Juli 2024 10:26 WIB
Pj Sekda Lepas Paskibraka Nasional Asal Kampar
Pj Sekda Kampar Ahmad Yuzar melepas pasukan pengibar bendera tingkat provinsi dan nasional yang bertugas pada HUT RI ke-79.(Foto: Ist)
`KAMPAR - Pj Bupati Kampar Hambali diwakili Pj Sekda Kampar, Ahmad Yuzar melepas putri terbaik Kabupaten Kampar, Kamilatun Nisa, sebagai Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tingkat Nasional yang akan bertugas pada HUT RI ke-79 mendatang di IKN, Kalimantan Timur.

Kamilatun Nisa merupakan siswi SMAN 2 Gunung Sahilan, anak dari pasangan Khadori dan Mistiatun. Selain Kamilatun, pada apel gabungan Senin di halaman kantor Bupati tersebut turut dilepas Abdullah Yusup Makmur Namora S dari SMA IT Al-Utsaimin dan Shiva Riskia siswi dari SMAN 2 Bangkinang Kota yang bertugas pada HUT RI ke-79 di Kantor Gubernur Riau, Pekanbaru.

Ahmad Yuzar berpesan, agar anak-anak yang telah dipercaya sebagai pasukan pengibar bendera pada HUT RI ke-79 di tingkat Nasional maupun provinsi, agar bisa mengikuti latihan sebaik mungkin.

Baca Juga:

"Jaga kesehatan dan fisik, jaga nama baik sekolah dan jaga nama baik daerah Bumi Setambi Mekah. Selama di karantina, adik-adik akan berbaur dan bersatu dengan daerah yang ada di Riau dan seluruh Indonesia," tutur Ahmad Yuzar.

Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Kapolres Siak Sambut Gubernur Riau dan Forkopimda Tinjau PSU Pilkada 2024 di Kabupaten Siak
Dorong Semangat Baru di Tubuh TNI, 6 Jabatan Strategis Diserahterimakan
Roda Pemerintahan Rokan Hilir Berjalan Aman Harmonis, Indra Gunawan Tepis Isu Perpecahan
Safari Ramadhan Terakhir, Kadis Kominfo dan Baznas Ajak Masyarakat Doakan PSU Berjalan Lancar
Safari Ramadan Pemkab Siak, Baznas Turut Berpartisifasi Salurkan Paket Ramadhan Bahagia
Ketum PP Majelis Mursyidin Dr Munawar Kholil Gelar Safari Ramadan di Inhu
komentar
beritaTerbaru