Senin, 09 September 2024 WIB

Kemenparekraf RI Buka Event Pacu Jalur Kuansing 2024

Redaksi - Rabu, 21 Agustus 2024 19:03 WIB
Kemenparekraf RI Buka Event Pacu Jalur Kuansing 2024
Peresmian pembukaan event Pacu Jalur oleh Staf ahli bidang inovasi dan kreatif Risto Krisna Kusuma.(Foto: RA)
KUANSING - Kementerian pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI diwakilkan oleh Staf Ahli Bidang Inovasi dan Kreatif Risto Krisna Kusuma, secara resmi membuka event Pacu Jalur Tepian Narosa Teluk Kuantan Kabupaten Kuantan Singingi Provinsi Riau tahun 20024 Rabu (6/8/2024).

Selain Menteri Pariwisata, hadir Pj Gubernur Riau, Sekda Provinsi, Kajati Riau, Ketua Pengadilan Provinsi Riau, Kapolda Riau,Danlanal Dumai, Bupati se-Riau, kepala OPD, pimpinan Bank, pimpinanan perusahaan, ninik mamak dan alim ulama se Kabupaten Kuansing.

Staf ahli bidang inovasi dan kreatif Risto Krisna Kusuma mengatakan, Pacu Jalur yang merupakan kebudayaan masyarakat Kabupaten Kuantan Singingi yang sudah ada semenjak jaman kemerdekaan Republik Indonesia, perlu dikembangkan dan dipertahankan.

Baca Juga:

Untuk diketahui, tahun 2024 Pacu Jalur sudah masuk terbaik ke 7 dalam Kharisma Event Nusantara (KEN) pariwisata Indonesia. KEN merupakan program strategis Kemenparekraf dalam mempromosikan destinasi pariwisata melalui penyelenggaraan kegiatan event yang bertujuan untuk meningkatkan kunjungan wisatawan mancanegara serta menggerakkan wisatawan nusantara agar berwisata di Indonesia.

"Untuk itu, menurut Risto Krisna Kusuma Pacu Jalur yang merupakan kebudayaan Kabupaten Kuantan Singingi sudah layak untuk dijual, baik nasional maupun internasional," jelas Risto.

Baca Juga:

Risto Krisna juga menyampaikan kapada bupati, ke depan hendaknya event ini sudah lepas pendanaanya dari APBN/APBD, ke depan harus sudah banyak promosi dan sponsor karena event Nasional selalu didukung sponsor.

"Saya yakin karena endorsment Kemenparekraf masuk dalam Top 10 dalam KEN ini akan lebih mudah untuk mendapatkan sponsor," ujarnya.

Untuk itu, Kemenparekraf berharap pemerintah daerah mengembangkan pariwisata dan ekonomi kreatif dengan menerapkan 3 hal, yaitu inovasi, adaptasi, dan kolaborasi, termasuk tentunya dalam mengembangkan penyelenggaraan kegiatan event yang merupakan salah satu ekosistem pariwisata dan ekonomi kreatif.


Dengan memiliki visi yaitu pariwisata dan ekonomi kreatif yang maju, berdaya saing, berkelanjutan, serta mengedepankan kearifan lokal dalam mewujudkan pariwisata maju yang berdaulat, mandiri, dan berkepribadian berlandaskan gotong-royong akan dapat di capai.

Dengan potensi dan keunggulan sektor pariwisata Pacu Jalur yang dimiliki maka sudah sepatutnya Kuansing menjadi pilihan utama berwisata bagi masyarakat.

"Saya ucapkan terimakasih, khususnya kepada Pemerinta Daerah Kabupaten Kuansing telah berhasil tembus Pacu Jalur di Kharisma Event Nusantara (KEN) Indonesia" tutupnya.

Semenatara Pj. Gubernur Riau Rahman Hadi melalui Sekda Provinsi Raiu SF. Hariyanto, juga menyambut baik atas pelaksanaan kegiatan Event Pacu Jalur semoga menjadi destinasi wisata Faforit bagi masyarakat Provinsi Riau dan luar Provinsi Riau.

SF. Hariyanto juga berharap agar budaya Pacu Jalur di Kabupaten Kunsing dijaga dan terus dilestarikan sebagai budaya kearifan lokal.

Untuk diketahui, tahun 2024 Pacu Jalur sudah masuk terbaik ke 7 dalam Kharisma Event Nusantara (KEN) pariwisata Indonesia. "Ini adalah perjuangan. Masuknya Event Pacu Jalur dalam KEN 2024 akan berdampak positif dalam menggeliatkan ekonomi di bidang pariwisata dan ekonomi kreatif di Kabupaten Kuansing," ujarnya.

Event pariwisata yang masuk dalam kalender KEN, dalam pelaksanaannya akan didukung penuh oleh Kemenparekraf RI.

"Hal itu akan menarik kunjungan wisatawan domestik maupun mancanegara ke Negeri Junjungan," jelas SF Hariyanto.

Sebagai bentuk dukungan Pemerintah Provinsi Riau dalam Event Pacu Jalur 2024 memberikan bantuan hadiah sebesar Rp.575 juta kepada piahak panitia untuk juara 1 sampai 15.

Selain bantuan hadiah bagi pemenang Pemerintah Provinsi juga memberikan kontribusi per jalur sebesar Rp. 1 juta.

Sementara Bupati Kabupaten Kuantan Singingi Dr. suhardiman Amby , mengatakan merasa senang dan bahagia atas kehadiran Menteri Pariwisata Republik indonesia yang
diwakilkan oleh Staf ahli bidang inovasi dan kreatif (Kemenparekraf) Risto Krisna Kusuma bersediah membuka acara Event Pacu Jalur Kabupaten Kuansing.

Sebagai mana dimetahui tahun ini Event Pacu Jalur di ikuti 225 buah Jalur yang berlangsung mulai tanggal 21- 25 Agustus 2024.

Seperti diketahui bahwa pacu jalur adalah simbol keharmonisasi masyarakat Kabupaten Kuantan Singingi, serta dengan pacu jalur tradisional tersebut bisa mendatangkan serta menarik pariwisata dari daerah luar.

Selain itu, Pacu Jalur dapat menjalin silaturahmi masyarakat desa maupun antar desa dari 219 Desa dan Kelurahan yang ada di Kabupaten Kuansing.

Untuk itu mari sukseskan acara ini dengan menjunjungtinggi sportifitas dalam melestarikan budaya Pacu Jalu yang menjadi kebanggaan masyarakat Kuansing.

Suhardiman Amby juga mengatakan, Selain pacu jalur beberapa acara kesenian daerah yang ada di Kabupaten Kuansing juga akan disajikan untuk masyarakat selama 5 hari ke depan.

Gerakan ini bertujuan untuk menggeraka UMKM , orang akan berkunjung ke Kuansing tentunya Hotel akan penuh, kiliner akan laris manis, pelaku usah kecil akan tumbu dan berkembang.

"Event Pacu Julur Sukses masyarakat Kuansing Sukses"tutupSuhardimanAmby.(RA)

Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Wabup Siak Minta Festival Pangan Lokal dan Lomba Cipta Menu B2SA Munculkan Menu Baru dan Beragam
Festival Budaya Melayu 2024, Memperkokoh Budaya Bangsa
SMP Al Utsaimin Bangkinang akan Wakili Riau di Ajang Kihajar STEM 2024
Rp24 Miliar untuk Atlet dan Pelatih Riau Berprestasi di PON XXI Aceh - Sumut
Jalur Putri Anggun Sibiran Tulang Juara Pacu Jalur Nasional Teluk Kuantan 2024
Tim Putra Riau Juara Turnamen Voli Kapolri Cup 2024 Zona 1
komentar
beritaTerbaru