Jumat, 04 Oktober 2024 WIB

Polsek Tualang Ungkap Kasus Persetubuhan di Bawah Umur

Redaksi - Rabu, 07 Agustus 2024 16:59 WIB
Polsek Tualang Ungkap Kasus Persetubuhan di Bawah Umur
Pelaku persetubuhan di bawah umur yang diamankan POlsek Tualang.(Foto: Ist)
SIAK - Polsek Tualang berhasil menangkap pelaku tindak pidana persetubuhan anak dibawah umur. Tersangka yakni Z alias K (51). Korbannya MA yang masih berusia 14 tahun.

Kapolsek Tualang Kompol Hendrix, SH, MH menerangkan, kejadian bermula pada Ahad (4/8/2024) siang sekitar pukul 13.00 WIB di Perawang. Saat itu sekitar pukul 12.00 WIB korban MA meminta izin kepada orangtuanya untuk mengerjakan tugas kelompok dari sekolah di rumah teman.

Sekitar pukul 13.00 WIB, pelapor yakni orang tua korban mendapatkan kabar melalui handphone dari warga, bahwa anak pelapor (korban) berada di rumah pelaku Z Als K. Warga mendapati keduanya sedang mesum di kamar pelaku.

Baca Juga:

Atas laporan warga tersebut, Kapolsek Tualang Kompol Hendrix memerintahkan Ps. Kanit Reskrim Iptu Alan Arief S. Kom bersama Tim Opsnal Polsek Tualang didampingi Bhabinkamtibmas Bripka Arya menuju TKP. Pelaku dan korban diamankan dari dalam kamar.

"Setelah diinterogasi pengakuan dari pelaku pernah melakukan hal tersebut sebelumnya kepada Korban. Dia membujuk korban untuk melakukan persetubuhan di rumah pelaku," kata Kompol Hendrix.

Baca Juga:

Saat ini pelaku dan barang bukti di bawa ke Polsek Tualang untuk dilakukan Penyidikan lebih lanjut.

Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Polisi Padang Pariaman Tangkap Tersangka Pembunuh Nia, Gadis Penjual Gorengan
Ayah Biadab di Siak Setubuhi Anak Kandung
Ancam Cerai Ibu, Siswi SMA di Pelalawan Terpaksa Layani Ayah Tiri
Hamili Anak di Bawah Umur, Pemuda di Kandis Dipolisikan
Cabuli 4 Bocah Laki-laki, Pria di Kandis Dibekuk
Pedofil di Pekanbaru Ditangkap, Koleksi Video Porno Anak di Bawah Umur
komentar
beritaTerbaru