Jumat, 14 Februari 2025 WIB

Indra Gunawan Pimpin Paripurna Pelantikan 40 Anggota DPRD Siak Masa Bakti 2024-2029

Redaksi - Rabu, 18 September 2024 12:43 WIB
Indra Gunawan Pimpin Paripurna Pelantikan 40 Anggota DPRD Siak Masa Bakti 2024-2029
Foto: Humas Protokol DPRD Siak
SIAK, kabarmelayu.com - Sidang Paripurna Pelantikan Anggota DPRD Kabupaten Siak Masa Jabatan 2024-2029 dibuka secara langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Siak Indra Gunawan,.S.E, pada Selasa pagi (17/9/2024).

40 Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Siak Masa Bakti 2024-2029 resmi dilantik, Pelantikan tersebut dilakukan di Ruang Rapat Putri Kaca Mayang, Gedung Panglima Ghimbam, DPRD Kabupaten Siak.

Baca Juga:

Sebelum prosesi pengambilan sumpah, Sekretaris DPRD Kabupaten Siak H. Setya Hendro Wardhana,.SH,.MH,.MM membacakan Surat Keputusan Gubernur Riau Nomor: KPTS. 3441/IX/2024 Pengangkatan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Siak yang Terpilih Periode 2024-2029, dan Surat Keputusan Gubernur Riau Nomor: KPTS. 3441/IX/2024 Pemberhentian Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Siak Periode 2019-2024.

Usai pembacaan SK Gubernur Riau, selanjutnya seluruh Anggota Dewan yang dilantik dan diambil sumpah dilakukan penyematan pin dan penyerahan SK Jabatan.

Baca Juga:

Pelantikan Pengambilan Sumpah Anggota DPRD Kabupaten Siak dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri Kabupaten Siak Muhammad Hibrian,.SH dalam pengucapan sumpah janji sebagai Anggota DPRD Kabupaten Siak.

Selanjutnya Sekwan H. Setya Hendro Wardhana, SH,.MH,.MM mengumumkan pengangkatan Pimpinan sementara DPRD Kabupaten Siak berdasarkan surat nomor: 01/Pengumuman/9/2024 bahwa pimpinan sementara diusulkan oleh partai politik suara terbanyak di DPRD, maka diangkat nama Indra Gunawan, SE dari Golkar sebagai ketua sementara dan Syarif, S.Ag dari PAN sebagai wakil DPRD Kab. Siak sementara.

Turut hadir dalam Rapat Paripurna Pelantikan DPRD Kabupaten Siak, Bupati Siak Drs. H. Alfedri, M.Si, Wakil Bupati Siak H. Husni Merza, BBA,.MM, perwakilan Gubernur Riau, Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi, Kepala Pengadilan Negeri Siak Muhammad Hibrian, SH, Kasdim Siak, Anggota DPRD Provinsi Riau, dan 40 Anggota DPRD yang akan dilantik.(Inf/yo)

SHARE:
Tags
beritaTerkait
Tingkatkan Keterampilan Peternak, Baznas Siak Gelar Pelatihan Ternak
Bersama Chef Icha, DWP Bapperida Kabupaten Siak Gelar Cooking Class
DPRD Inhil Dukung Kebijakan Efisiensi Belanja, Tekankan pada Efektifitas Program dan Produktifitas Daerah
Samsuri Daris Pertanyakan Ratusan Desa di Inhil masih Masuk Kawasan Hutan ke Kadis LHK Riau
Pemkab Siak Terapkan Pemeriksaan Kesehatan Gratis untuk Warga Berulang Tahun di Bungaraya
Wamenag Hadiri Pelantikan ICMI Orwil Riau
komentar
beritaTerbaru